7 Obat yang Paling Efektif Menghilangkan Jamur Kulit

Obat Jamur

Bagikan

Published by Admin on 22 Februari 2023

7 Obat yang Paling Efektif Menghilangkan Jamur Kulit

Daftar Isi: [Tutup]

Semua orang dapat terkena infeksi jamur kulit seperti kurap, panu, jamur kuku, dan kandidiasis. Meski bukan kondisi yang serius, namun hal ini dapat membuat rasa gatal dan menghambat kesibukan sehari-hari.

 

Penyebab terjadinya jamur kulit

 

Jenis jamur yang sering menginfeksi kulit adalah Candida, Dermatophytes, dan Malassezia. Biasanya penularan akan terjadi melalui kontak langsung dengan hewan atau para penderita infeksi, serta tanah yang terkontaminasi spora jamur.

Ada beberapa faktor yang dapat meningkatkan risiko menderita infeksi jamur kulit, yaitu:

  • Kurang menjaga kebersihan tubuh dengan baik
  • Sering menggunakan pakaian, handuk, guling, selimut, bantal, atau kasur yang sama dengan penderita infeksi jamur kulit
  • Suka mengenakan pakaian ketat dalam jangka waktu yang lama
  • Memiliki kondisi kulit yang lembap
  • Daya tahan tubuh yang lemah
  • Dan sebagainya

 

Cara mengatasi infeksi jamur kulit

 

 Untuk dapat melakukan pencegahan terhadap serangan infeksi jamur kulit, Anda bisa melakukan cara-cara berikut ini: 

  1. Rajin membersihkan badan setelah kembali dari beraktivitas
  2. Mengenakan pakaian yang tidak terlalu ketat dan menyerap keringat
  3. Tidak bertukar pakaian dengan orang lain
  4. Mengganti pakaian dalam dan kaos kaki secara rutin
  5. Menggunakan obat anti jamur

 

Rekomendasi obat yang efektif menghilangkan jamur kulit

 

Tentunya melakukan sebuah pekerjaan dengan rasa gatal akan sangat mengganggu. Namun Anda jangan khawatir, berikut adalah beberapa obat anti jamur yang terkenal akan khasiatnya. 

 

1. Canesten


CANESTEN

Obat jamur kulit yang pertama adalah Canesten. Produk yang satu ini mengandung Clotrimazole, yang berfungsi untuk mengatasi dan menghilangkan panu, kadas/kurap, kutu air, dan ruam popok. Oleskan pada area yang terkena jamur kulit sebanyak 2-3 kali sehari.

 

2. Cloveril


Cloveril_11zon

Rekomendasi obat jamur kulit yang kedua adalah Cloveril. Komposisi Salicylic Acid, Sulfur Praecipitatum, dan Eugenol yang terdapat di dalamnya, dapat mengobati serta mencegah kembalinya infeksi jamur kulit seperti panu, kurap, kutu air, dan sebagainya. 

 

3. Fungiderm

 

FUNGIDERM

Fungiderm merupakan obat jamur kulit dengan kandungan zat aktif Clotrimazole, yang dapat menghambat serta mencegah perkembangan pada bagian penting dinding sel jamur. Sangat cocok Anda gunakan untuk mengatasi infeksi kulit akibat jamur seperti gatal, panu, kutu air, kurap, dan sejenisnya. 

 

4. Daktarin 


Daktarin.

Daktarin merupakan salah satu obat anti jamur terkenal yang mengandung Miconazole Nitrate 2%. Zat aktif tersebut dapat menghancurkan bakteri serta jamur penyebab infeksi. Hal ini akan membuat Anda bisa menjalani aktivitas normal tanpa takut dengan rasa gatal yang mengganggu. 

 

5. Salep 88 


SALEP 88

Rekomendasi obat anti jamur selanjutnya adalah Salep 88. Kandungan Salicylic dan Benzoic Acid, serta Sulfur Praecipitatum, dapat secara efektif mengatasi penyakit yang disebabkan oleh infeksi jamur seperti kudis, kurap, panu, kutu air, dan sejenisnya. Untuk hasil yang maksimal, oleskanlah 3x sehari secukupnya pada bagian yang terasa gatal. 

 

6. Kalpanax Krim



Kalpanax Krim

Obat anti jamur Kalpanax Krim mengandung Miconazole Nitrate 2%, yang secara ampuh dapat mengatasi penyakit kulit akibat infeksi jamur. Cara kerjanya cepat, aman digunakan, serta memberikan efek dingin dan nyaman pada kulit Anda. Oleskan 2-3 kali sehari setiap selesai mandi dan sebelum tidur malam. 

 

7. Fungares


Fungares

Rekomendasi obat anti jamur kulit yang terakhir adalah Fungares. Produk ini mengandung Miconazole Nitrate yang dikenal berkhasiat untuk mengatasi segala jenis infeksi jamur pada kulit dan mencegahnya datang kembali. Gunakanlah Fungares sesuai dengan petunjuk yang tertera di kemasan.

 

Itulah beberapa pilihan obat yang bisa membantu Anda dalam menghilangkan infeksi jamur kulit. Semoga dapat bermanfaat. 






Bagikan

PRODUK LAINNYA