5 Obat yang Paling Efektif untuk Mengatasi TBC

Obat TBC

Bagikan

Published by Admin on 22 Februari 2023

5 Obat yang Paling Efektif untuk Mengatasi TBC

Daftar Isi: [Tutup]

Tuberkulosis atau yang biasa dikenal juga sebagai TBC merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh infeksi bakteri Mycobacterium Tuberculosis. Bakteri ini menyebar ketika seseorang menghirup droplet saat penderita TBC sedang batuk, berbicara, bersin, tertawa, ataupun bernyanyi.

 

Gejala TBC

 

Umumnya para penderita yang TBC mengalami gejala berikut ini: 

  • Batuk terus menerus selama 2 minggu lebih
  • Dada terasa nyeri dan sesak napas
  • Sering berkeringat di malam hari
  • Penurunan berat badan secara drastis
  • Demam

 

Rekomendasi obat yang ampuh mengatasi TBC

 

Untuk dapat mengobati tuberkulosis, Anda bisa mengosumsi obat TBC secara rutin. (biasanya selama jangka waktu 6-9 bulan) sesuai dengan dosis yang dianjurkan oleh dokter. Berikut adalah obat-obat yang paling direkomendasikan:

 

1. Rifampicin


Rifampicin

Rifampicin merupakan obat TBC dengan kandungan aktif rifampisin yang efektif untuk mengobati infeksi akibat bakteri penyebab tuberkulosis. Konsumsilah obat ini dalam perut kosong, atau sekitar satu jam sebelum makan. Gunakan sesuai dengan dosis yang dianjurkan oleh dokter. 

 

2. Pro TB 4


Pro TB 4

Pro TB 4 adalah obat TBC dengan kombinasi dari Rifampicin, Isoniazid, Pyrazinamide, dan Ethambutol, yang bekerja ampuh untuk mengobati infeksi bakteri Mycobacterium Tuberculosis. Gunakan obat ini saat perut sedang kosong atau sekurang-kurangnya 30 menit sebelum makan.

 

3. Santibi Plus

 

Santibi

Santibi Plus adalah obat TBC dengan kandungan Ethambutol, Isoniazid, dan vitamin B6, yang bisa mengobati tuberkulosis secara efektif. Obat ini dapat diberikan bersama dengan obat TBC lainnya. Konsumsilah obat ini setelah Anda makan. 

 

4. Pyrazinamide

 

Pyrazinamide

Rekomendasi obat TBC yang terakhir adalah Pyrazinamide. Obat ini dapat menghambat sekaligus mematikan pertumbuhan bakteri tuberkulosis. Sebaiknya konsumsi Pyrazinamide bersamaan saat Anda sedang makan. Pastikan pemakaian sesuai dengan anjuran dosis yang telah diberikan oleh dokter. 

 

5. TB Vit 6 Sirup



TB Vit 6

TB Vit 6 merupakan obat TBC berbentuk sirup yang memiliki kandungan Isoniazid dan juga vitamin B6. Minumlah obat ini secara teratur, tidak boleh putus, dan harus dihabiskan sesuai dengan dosis yang diberikan oleh dokter. 

 

Itulah beberapa rekomendasi obat TBC yang terkenal ampuh dalam mengobati infeksi bakteri tuberkulosis. Semoga dapat bermanfaat. 





 

Bagikan

PRODUK LAINNYA