3 Obat Tetes Telinga yang Ampuh dan Aman Digunakan

Published by Admin on 20 Februari 2023

3 Obat Tetes Telinga yang Ampuh dan Aman Digunakan

Daftar Isi: [Tutup]

Telinga merupakan salah satu organ tubuh yang berfungsi penting dalam mendengar suara ataupun bunyi. Jika kondisi telinga Anda sedang bermasalah, maka hal tersebut dapat membuat Anda kesulitan untuk mendengar, sehingga proses komunikasi dan aktivitas pun akan menjadi terhambat.

 

Jenis-jenis gangguan telinga

 

Ada beberapa jenis gangguan pada telinga yang sebaiknya Anda ketahui, yaitu:

 

1. Otitis eksterna

 

Otitis eksterna merupakan peradangan pada telinga luar yang disebabkan oleh telinga yang sering kemasukan air (biasanya terjadi pada orang yang sering berenang atau menyelam). Kondisi tersebut dapat membuat telinga menjadi lembap, sehingga akan menjadi media pertumbuhan bagi jamur dan bakteri. Gejalanya ditandai dengan gatal di telinga, keluar cairan, nyeri atau sakit, serta tampak bengkak dan kemerahan.

 

2. Otitis media 

 

Otitis media adalah radang telinga bagian tengah. Gangguan ini terjadi karena adanya penumpukan cairan pada saluran Eustachius, saluran yang menghubungkan telinga tengah ke tenggorokan bagian atas dan rongga hidung bagian belakang. Gejala yang terjadi biasanya ditandai dengan sakit tenggorokan, hidung berair, dan demam. 

 

3. Otitis interna

 

Otitis interna merupakan peradangan yang terjadi pada telinga dalam. Gangguan ini disebabkan oleh otitis media yang tidak diobati atau infeksi virus maupun bakteri di telinga. Gejalanya meliputi mual, muntah, vertigo, pusing, dan telinga berdenging.

 

4. Serumen

 

Serumen adalah cairan yang diproduksi secara alami oleh kelenjar minyak di dalam telinga. Berfungsi untuk melindungi serta menjaga telinga dari debu, benda asing, dan juga kuman. Umumnya serumen akan keluar dengan sendirinya tanpa harus dibersihkan menggunakan alat. Namun cairan yang terlalu banyak dapat menyebabkan penumpukan, sehingga sulit untuk dikeluarkan dan mengakibatkan gangguan pendengaran.

Faktor-faktor yang bisa menyebabkan gangguan ini adalah terlalu sering menggunakan cotton bud, ataupun kondisi genetik seseorang.

 

5. Tinnitus

 

Tinnitus merupakan gangguan yang terjadi karena seringnya mendengar suara maupun bunyi keras secara terus-menerus, seperti melalui headset atau earphone. Hal ini dapat mengakibatkan kerusakan pada ujung saraf pendengaran di bagian telinga dalam.

Telinga yang kotor menjadi salah satu penyebab gangguan telinga. Untuk mengatasinya, Anda bisa menggunakan obat tetes pelunak kotoran telinga.

 

Rekomendasi obat tetes telinga yang aman dan mujarab

 

1. Santadex

 

Santadex

Santadex merupakan salah satu obat tetes telinga yang ampuh dan aman untuk digunakan. Kandungan bahan aktif Docusate Sodium di dalamnya, terbukti efektif melunakkan kotoran pada telinga, sehingga dapat mudah untuk dikeluarkan. Selain itu, obat ini juga bisa mengobati infeksi dan iritasi yang terjadi pada telinga. 

 

2. Vital Ear Oil

 

Vital Ear Oil_1

Obat tetes telinga pilihan selanjutnya adalah Vital Ear Oil, yang mengandung Thymol, Menthol dan Camphor. Komposisi tersebut dapat membersihkan kotoran pada telinga, serta mencegah terjadinya pertumbuhan jamur dan bakteri. Bacalah aturan pakai yang tertera pada kemasan, atau gunakan sesuai anjuran dokter. 

 

3. Forumen

 

FORUMEN

Rekomendasi obat tetes telinga yang terakhir adalah Forumen. Kandungan Docusate Sodium yang terdapat pada obat ini berfungsi untuk mengeluarkan serta membersihkan kotoran telinga dengan cepat. 

 

Itulah beberapa obat tetes telinga yang bisa Anda gunakan dengan aman. Semoga dapat bermanfaat.

 

PRODUK LAINNYA